Banyak orang mengatakan jangan melihat buku dari sampulnya, tapi sampul juga penting supaya orang-orang tertarik untuk membaca bukumu. Maka dari itu, selain isinya bagus, yuk kita buat sampul itu menjadi bagus juga 😀 Sama halnya dengan sebuah website, jika kamu tidak memiliki tampilan yang menarik, maka pengunjung pun akan sedikit dan merasa tidak nyaman berada di situsmu. Oleh karena itu, kalian perlu menentukan warna yang menarik perhatian bagi para pengunjung web, berikut ini ada beberapa kombinasi warna menarik untuk desain web.

Dalam desain web kamu perlu melakukan sesuatu yang membuat situsmu dapat menarik perhatian pengguna internet untuk selama mungkin berada di situsmu dan pengunjung merasa nyaman.

Berikut saya akan share kombinasi warna menarik untuk desain web yang dipakai oleh situs-situs terkenal:

1. Facebook dengan warna biru

kombinasi-warna-facebook

Kode warna: #44749d, #c6d4e1, #ffffff, #ebe7e0, #bdb8ad

2. Yahoo dengan warna ungu

kombinasi-warna-yahoo

Kode warna: #300030, #480048, #601848, #c04848, #f07241

3. Pinterest dengan warna merah

kombinasi-warna-pinterest

Kode warna: #383636, #806f66, #fff2bc, #ff5a0b, #ff0000

4. Amazon dengan warna orange

kombinasi-warna-amazon

Kode warna: #69d2e7, #a7dbd8, #e0e4cc, #f38630, #fa6900

5. Groupon dengan warna hijau

kombinasi-warna-groupon

Kode warna: #cff09e, #a8dba8, #79bd9a, #3b8686, #0b486b

Itulah kombinasi warna yang digunakan oleh situs-situs ternama yang bisa kalian jadikan contoh karena warna juga sangat penting dalam desain web. Sebenarnya masih banyak inspirasi kombinasi warna menarik untuk desain web. Pilihlah kombinasi warna yang cocok untuk desain web kalian.

Jangan gunakan terlalu banyak warna, karena bukannya bagus yang ada malah mengganggu. Terlalu banyak warna pada website akan mengalihkan perhatian pengunjung dari apa yang sebenarnya ingin kamu sampaikan pada mereka. Pilihlah warna dengan bijak.

Untuk situs yang punya target pengunjung wanita, sebaiknya gunakan warna-warna yang lembut dan pastel. Jika situs tersebut lebih ditujukan untuk pria, sebaiknya gunakan warna yang cenderung gelap tetapi tetap jelas untuk dilihat.

Menjadi web desainer yang professional, seseorang harus ‘sedikit melupakan’ warna kesukaannya, karena hal ini berguna untuk mencapai hasil desain yang maksimal dan elegan. Warna adalah sesuatu yang memiliki pengaruh dalam kehidupan kita terutama dari segi penampilan dan segi mood kita. Bahkan 62% sampai 90% dari keputusan pembelian produk adalah karena warna loh! Jadi, terapkanlah kombinasi warna yang menarik dan tepat supaya desain webmu dapat meningkatkan konversi dan tentu juga dapat mempengaruhi pengunjungmu. Semoga bermanfaat kawan 😉